Blog Home
Table of Content

Crocodic dan PT. Pama Persada Kerjasama Hadirkan Teknologi IoT Water Monitoring System 

By : Badru Zaman Habibi 21 May 2024

Crocodic dan PT. Pama Persada Kerjasama Hadirkan Teknologi IoT Water Monitoring System 

Sumber : Arsip Negara

Industri pertambangan merupakan sektor yang cukup krusial karena berkaitan dengan pemenuhan kebutuhan energi. Sayangnya, aktivitas pertambangan sering kali menghasilkan residu dan limbah yang dapat mencemari air. Limbah ini dapat berupa bahan kimia berbahaya maupun logam berat. 

Apabila dilakukan secara terus menerus tanpa adanya langkah antisipasi dapat merusak ekosistem dan berdampak pada kesehatan manusia. Maka dari itu penting untuk melakukan upaya monitoring kualitas air pada area pertambangan. 

PT. Pama Persada, salah satu perusahaan tambang di Indonesia telah bekerja sama dengan Crocodic untuk menghadirkan teknologi IoT Water Monitoring System. Teknologi ini diharapkan dapat mempermudah proses pemantauan kualitas air sehingga dapat diambil upaya-upaya yang efektif untuk memastikan kualitas air tetap terjaga.

Fitur IoT Water Monitoring System Crocodic

Dashboard Water Monitoring System
  1. Mengukur Debit Air Secara Real Time

IoT Water Monitoring System dapat digunakan untuk memantau penggunaan air. Dengan adanya sensor flow meter, volume air dapat dimonitor secara real time baik melalui website dan aplikasi. Sistem ini juga dapat memberi peringatan secara otomatis jika penggunaan air telah melebihi batas tertentu. Ini akan memudahkan perusahaan dalam mengambil keputusan yang efektif untuk meminimalisir penggunaan air berlebih.

  1. Pemantauan Kualitas Air

Selain memonitor debit air secara real time, alat ini juga memiliki fitur pemantauan kualitas air. Alat ini didukung dengan sejumlah sensor untuk mengukur parameter kualitas air seperti pH, kekeruhan air atau turbiditas, kadar oksigen, konduktivitas elektrik dan suhu. Semua data yang diperoleh akan dikirim ke server dan ditampilkan pada website atau aplikasi. Ini tentunya memudahkan dalam melakukan analisis data dengan cepat.

  1. Dashboard Analitik Data

IoT Water Monitoring System menyediakan dashboard analitik data sehingga pengguna dapat mengakses data. Dashboard ini menampilkan data-data penting terkait dengan parameter kualitas air. Dengan interface yang user friendly dan interaktif akan memudahkan pengguna dalam mencerna dan menganalisis data.

Manfaat  IoT Water System Crocodic di Pertambangan

  1. Kualitas dan penggunaan air dapat terkontrol sesuai regulasi

Setiap perusahaan tentunya harus memenuhi regulasi-regulasi keamanan lingkungan yang ada. IoT Water System akan sangat bermanfaat untuk membantu instansi terkait dalam memantau kualitas dan penggunaan air. Ini tentunya akan memudahkan institusi dalam menjaga kualitas air agar tetap memenuhi regulasi yang ada.

  1. Mengurangi Biaya Operasional

IoT Water System bekerja secara otomatis sehingga dapat menghemat biaya operasional. Setelah sistem berjalan, pengguna hanya memerlukan operator untuk menganalisis data yang masuk. Selain itu, biaya perawatan dapat ditekan karena sistem akan langsung memberi peringatan jika terdapat error pada sistem. Dengan demikian, pengguna dapat mengambil tindakan efektif untuk menghindari kegagalan sistem.

  1. Efisiensi SDM 

Dengan menerapkan alat ini, efisiensi SDM dapat ditingkatkan. Ini karena pemantauan kualitas air telah terotomatisasi sehingga tidak memerlukan banyak SDM untuk melakukan inspeksi manual. Ini tentunya juga meminimalisir potensi human error dan menjamin data yang diperoleh akurat.

  1. Pengambilan Data Secara Jarak Jauh

Alat ini telah terintegrasi dengan Internet of Things sehingga pengambilan data dapat dilakukan dari jarak jauh. Pengguna dapat mengakses data pengukuran kualitas air melalui perangkat atau smartphone dari mana pun sepanjang terkoneksi dengan internet. Ini tentunya akan sangat menghemat waktu dan mempercepat proses pengambilan keputusan.

Sektor industri pertaambangan sering kali menghasilkan limbah yang dapat merusak ekosistem perairan. Dengan dilakukan monitoring secara real time menggunakan IoT Water System, kualitas air dapat terus dipantau. Untuk Anda yang tertarik mendalami IoT Water Monitoring System, Anda dapat mengunjungi halaman .IoT Water Monitoring System